Ketahui Ciri-ciri dan Cara Menangani Kambing yang Sedang Kembung

Sumber : pertanianku.com

Tidak hanya sapi. ternak kambing juga bisa terkena penyakit kembung. Kembung berarti perut ternak berisi angin. Hal tersebut bisa terjadi karena adanya gangguan pencernaan. Kambing kembung?disebabkan oleh proses fermentasi di dalam perut yang berlangsung terlalu cepat sehingga gas tidak bisa keluar dengan cepat dari dalam tubuh.

Kondisi tersebut menyebabkan banyak gas tertahan di dalam tubuh. Gas yang tertahan di dalam tubuh kambing antara lain methan. karbon dioksida. dan beberapa jenis gas lain.

Kembung pada kambing dapat diawali karena terlalu banyak pemberian pakan yang mengandung gas. Misalnya. tanaman yang masih muda atau bagian tanaman yang mengandung banyak air. hijauan dari jenis kacang-kacangan. biji-bijian yang digiling halus. dan tanaman yang dipupuk dengan urea.

Sementara itu. kambing yang tengah kembung dan mengeluarkan banyak buih kemungkinan besar disebabkan oleh pakan yang mengandung banyak saponin.

Selain pakan. ternak kambing juga bisa kembung apabila sedang dalam keadaan bunting. anemia. sedang sakit atau baru dalam proses penyembuhan. serta kondisi tubuhnya sedang lemah.

Kambing yang tengah kembung akan mengalami pembesaran rumen. Apabila Anda ketuk-ketuk bagian yang kembung dengan jari tangan. akan terasa seperti bola kosong atau berisi air.

Kembung yang masih ringan akan sembuh dengan sendirinya tanpa perlu diberikan perlakuan. apalagi jika ternak masih bisa bergerak dan bersendawa. Namun. jika kembung disebabkan oleh gangguan pencernaan. sudah termasuk kembung akut atau parah. Kondisi tersebut sering menimpa ternak yang jarang bergerak.

Kondisi kembung akut harus segera ditangani agar tidak berakibat fatal. Kambing perlu diberikan obat berupa antibiotik seperti penisilin. Antibiotik tersebut berfungsi untuk mengurangi bakteri penghasil gas yang berada di dalam rumen. Satu ekor kambing dapat diberikan 30?50 ml Tymposol?yang dilarutkan ke dalam 0.3?0.5 liter air. Agar lebih aman. sebaiknya lakukan pemberian obat di bawah pengawasan dokter.

Penyakit kembung dapat dicegah dengan tidak membiarkan kambing menahan rasa lapar dan menghindari pemberian pakan yang dapat menyebabkan kembung. Jumlah pakan tersebut sebaiknya tidak lebih dari 50 persen dari total pakan. Berikan pakan hay terlebih dahulu sebelum diberikan pakan hijauan segar.

Dipublikasi Pada : 02-04-2021