4 Kendala Beternak Ayam Kampung yang Sering Dialami Peternak

Sumber: Pertanianku.Com

Kegiatan beternak pasti memiliki kendala dan kendala tersebut harus diantisipasi agar dapat diselesaikan dengan solusi yang tepat. Begitu pun dengan?kendala beternak ayam kampung?yang tidak bisa dimungkiri akan menimpa peternak. Untuk itu. Anda harus mengenali dengan baik segala kendala yang bisa memiliki kemungkinan bisa terjadi pada ternak Anda.

Sulit mendapatkan DOC berkualitas

Kendala beternak ayam kampung yang paling sering terjadi adalah usaha yang terhambat akibat tidak mendapatkan pasokan DOC ayam kampung yang berkualitas. Kendala ini biasanya dialami oleh para pemula. Solusi untuk mengatasi kendala ini adalah dengan memperluas jaringan informasi. termasuk informasi mengenai pembibitan ayam kampung berkualitas.

Kini sudah mudah untuk mendapatkan beragam informasi melalui intern dan sudah banyak grup-grup peternak ayam kampung yang tersebar di berbagai jenis media sosial. Anda juga bisa menggali informasi pada kelompok ternak lokal yang berada di daerah Anda.

Harga pakan yang terus meningkat

Harga pakan merupakan komposisi terbesar dalam modal produksi. Oleh karena itu. saat harga pakan terus mengalami kenaikan. dapat berimbas pada membengkaknya modal produksi. Masalah ini bisa diatasi dengan penggunaan berbagai jenis bahan alternatif untuk membuat ramuan pakan. Saat ini sudah banyak informasi mengenai bahan pakan alternatif yang bisa Anda gunakan. seperti di portal Pertanianku.

Serangan penyakit

Serangan penyakit adalah salah satu kendala yang sebenarnya bisa diatasi dengan dicegah. Anda hanya perlu mempelajari dengan baik seluruh teknik pemeliharaan. Serangan penyakit bisa diatasi dengan pemberian vaksin yang tepat. Anda harus mempelajari cara pemberian vaksin dengan tepat itu seperti apa. Sebab. vaksin harus diberikan sesuai dengan jadwal dan harus benar-benar masuk ke tubuh ayam.

Kesulitan pemasaran

Peternak memang dituntut untuk bisa beternak dan memasarkan hasil ternakannya. Pemasaran tidak bisa hanya mengandalkan pengepul ayam yang biasanya memberikan harga murah. Anda bisa mencoba bergabung bersama para peternak untuk memasarkan ternak di wilayah Anda. Anda juga bisa melakukan pemasaran langsung kepada para pembeli. seperti rumah tangga. restoran. usaha katering. dan rumah makan.

?
?

Dipublikasi Pada : 05-02-2020