Sumber : pertanianku.com
Probiotik termasuk salah satu kebutuhan yang perlu dipersiapkan ketika Anda mulai bertanam dengan sistem akuaponik. Probiotik tersebut berguna untuk mempercepat proses nitrifikasi sehingga sistem akuaponik berjalan lebih cepat.
Penggunaan probiotik dapat membuat kolam menjadi tidak berbau, daging ikan yang dihasilkan tidak bau amis, dan sayuran tampak lebih segar berwarna hijau serta tebal. Hal tersebut disebabkan oleh proses nitrifikasi di dalam kolam berjalan lancar.
Fungsi utama probiotik adalah untuk memfermentasikan pakan yang dikonsumsi oleh ikan sehingga lebih mudah tercerna dan kotoran ikan yang dihasilkan akan lebih mudah terurai.
Selain membelinya di toko pertanian, Anda juga dapat membuat probiotik sendiri. Seluruh bahan yang digunakan harus melalui proses fermentasi di dalam wadah kedap udara seperti jerigen atau drum yang ditutup rapat.
Wadah yang digunakan sudah dilengkapi dengan selang air yang terhubung langsung ke dalam botol bekas air minum yang sudah terisi air bersih. Saluran tersebut berguna untuk mengeluarkan udara selama proses fermentasi berlangsung tanpa mengganggu proses fermentasi.
Probiotik yang sudah terfermentasi dengan sempurna tidak akan mengeluarkan gas serta beraroma sangat khas. Ada dua ramuan probiotik yang dapat Anda gunakan, berikut ulasannya.
Ramuan 1
Bahan-bahan:
- Isi usus 12 jari sapi
- Molasses 1 liter
- Air kelapa 1 buah
- Nanas matang 1 buah (diblender)
- Air isi ulang 8 liter
Cara membuat:
- Campurkan seluruh bahan di dalam wadah yang sudah disediakan, aduk rata dan tambahkan air isi ulang hingga volume totalnya mencapai 10 liter.
- Fermentasikan seluruh bahan selama 1—3 bulan dalam kondisi wadah tertutup rapat.
Ramuan 2
Bahan-bahan:
- Susu fermentasi 3 kemasan
- Ragi tapai 1 kg
- Molasses 0,5 kg
- Air isi ulang 9 liter
Cara membuat:
- Campurkan susu dan molasses, kemudian tambahkan ragi tapai yang sudah dihaluskan.
- Aduk rata seluruh bahan hingga larutan menjadi homogen.
- Tambahkan air isi ulang sebanyak 9 liter.
- Fermentasikan selama 14 hari.