By: Ami Daiman
Dalam rangka mewujudkan program Menteri pertanian dan peningkatan kualitas penyelenggaraan pelatihan dalam mendukung Kostratani. Balai Besar Pelatihan Peternakan Kupang yamg di kepalai Oleh Drh. Bambang Haryanto. MM selaku Kepala Balai terus meningkatkan kompetensi seluruh pegawainya. baik widyaiswara maupun bidang penyelenggara pelatihan dalam bidang IT dan hal tersebut di sampaikan dalam rapat persiapan pembuatan e-learning BBPP Kupang yang di hadiri WI dan struktural lingkup BBPP Kupang (11/2/20)
Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumberdaya Manusia Pertanian sedang menggalakkan penggunaan metode e-learning bagi Upt Teknisnya terutama untuk Balai- Balai Pelatihan. setiap balai pelatihan harus mempunyai media pembelajaran berbasis IT dan mempermudah dalam proses pembelajaran. termasuk sekarang BBPP Kupang sedang membangun Media e-learning BBPP Kupang.
Dalam arahannya drh. Bambang Haryanto mengatakan bahwa BBPP Kupang harus maju dan modern mengikuti tren edukasi masa kini untuk mempermudah dan mengefektifkan tugas pokok Balai yaitu melaksanakan pelatihan berbasis e-learning pada beberapa mata pelatihan.
? Pegawai Balai semuanya harus melek teknologi kalau tidak menguasai teknologi maka akan tertinggal jauh di belakang. bekerja secara luar biasa. menjadi pegawai yang luar biasa agar bekerja dg penuh semangat. Mottonya "HIDUP ADALAH PERJUANGAN" Perjuangan itu harus terus menerus. Hasilnya jangka panjang. Perjuangan baru dimulai Yaa harus sabarrr...Yaa harus telaten...Yaa harus tekun...Yaa harus bersungguh2. dijalani dari yg urusan kecil2 sampai dengan urusan yang tidak kecil... Semuaaa di jalani dengan hati yg senang yg ikhlas yg selalu berpikir maju...berkembang? pungkas bambang
Kegiatan Peningkatan Kapasitas Penyelenggaraan Pelatihan ini merupakan fokus kami di awal tahun 2020. Hal ini terkait penyiapan SDM penyelenggara pelatihan dalam mendukung Kostratani di 10 Lingkup UPT. Pusat Pelatihan
Dalam e-learning ada beberapa hal yang harus di perhatikan. Kegiatan ini sungguh penting bagi Widyaiswara. sebagai SDM yang menyiapkan kurikulum dan bahan ajar pelatihan e-Learning ke depan dan harus ada kolaborasi yang solid antara Widyaiswara. bidang penyelenggara pelatihan dan tim IT pelatihan e-Learning .