Jenis-jenis Kandang Itik Sesuai Fase Pertumbuhannya

Sumber : pertanianku.com

Untuk Anda yang ingin memulai usaha pembesaran itik harus mengetahui jenis kandang apa saja yang dibutuhkan. Kandang tersebut dibutuhkan sesuai dengan fase pertumbuhan itik. mulai dari?starter.?grower. hingga?layer. Kandang untuk masing-masing fase bisa dibangun terpisah atau disatukan dalam sistem?all in all out. Artinya.?kandang itik?pada fase starter.?grower. dan?layer bisa?disatukan.

Berikut ini beberapa faktor yang harus dipenuhi ketika ingin membangun kandang itik sesuai dengan fase umurnya.

Kandang starter

Kandang?starter digunakan untuk ternak yang masih ?berumur 1 hari (DOD/Day Old Duck) hingga berumur 4 minggu. Kandang pada fase?starter dibuat lebih tertutup untuk menjaga kehangatan di dalam kandang. apalagi untuk kandang yang berada di dataran tinggi dengan suhu yang rendah.

Di dalam kandang juga diberikan pemanas untuk menjaga suhu tubuh. Hal ini karena di umur tersebut itik masih belum memiliki thermoregulator yang berfungsi untuk menyesuaikan dirinya terhadap perubahan suhu yang ekstrem.

Ruangan di dalam kandang disekat menjadi beberapa petak untuk memudahkan penanganan itik. Misalnya. memudahkan pemberian pakan dan minum serta mengatur suhu kandang.

Kandang?grower

Kandang grower?digunakan untuk itik yang berumur 5 minggu hingga itik siap bertelur. Kandang grower?yang dibuat menyatu dengan kandang starter?harus diatur dengan benar agar tingkat kepadatannya tepat.

Sementara itu. untuk kandang grower?yang dibuat terpisah. sebaiknya memiliki sistem ventilasi yang baik. dinding kandang yang tidak terlalu tinggi. kandang disekat menjadi beberapa bagian. dan tingkat kepadatan itik di dalam kandang harus disesuaikan seiring dengan pertambahan umur ternak.

Sediakan tempat pakan dan minum sesuai dengan jumlah itik agar itik bisa mendapatkan pakan dan minum secara merata. Lengkapi kandang dengan atap untuk melindungi itik dari panas matahari dan air hujan.

Kandang layer

Kandang?layer dibuat untuk ternak yang berumur lebih dari 18 minggu. Kandang ini bisa digunakan untuk itik yang sudah siap bertelur atau telah berumur lebih dari 18 minggu. Masa?layer terbilang cukup penting karena sangat menentukan keuntungan yang bisa Anda dapatkan.

Kandang yang sangat erat kaitannya dengan produksi telur harus dibuat dengan bahan dan model yang bisa membuat itik menjadi lebih nyaman. lantai yang mudah dibersihkan. sistem ventilasi yang bagus. serta jumlah sangkar yang digunakan untuk itik bertelur memadai.

Dipublikasi Pada : 23-10-2020