Sumber : pertanianku.com
Minyak kemiri terkenal berkhasiat untuk merawat kesehatan rambut secara alami. Minyak ini berasal dari proses ekstraksi daging biji kemiri. Rendemen yang dihasilkan biasanya berkisar 30–65 persen. Sebenarnya, produk minyak kemiri sendiri sudah cukup mudah didapatkan melalui e-commerce atau di toko herbal. Namun, Anda juga bisa membuat minyak kemiri sendiri untuk memenuhi kebutuhan pribadi dengan langkah-langkah berikut.
- Sortir biji kemiri yang akan digunakan untuk mendapatkan minyak bermutu tinggi. Ciri-ciri daging kemiri yang baik adalah bersih, berwarna cerah, dan tidak mengandung cendawan atau hama gudang seperti kutu. Selanjutnya, daging kemiri dibersihkan dari kotoran dan debu dengan nyiur, pengayak, dan aspirator. Ukuran dan kondisi fisik biji tidak begitu penitng karena pada akhirnya biji kemiri akan diperkecil sebelum dipres dan ditempa.
- Biji kemiri berkualitas yang sudah bersih dapat langsung dihaluskan untuk mempermudah proses pengepresan dan memperbesar luas permukaan daging. Penghalusan dapat dilakukan dengan perajangan, pemipihan, ataupun penyerpihan. Alat yang digunakan ialah pisau dan alat penumbuk atau penggiling sesuai dengan kebutuhan.
- Tahap selanjutnya yang sangat penting adalah pemanasan. Proses ini bertujuan menyatukan dan mengumpulkan butiran minyak sehingga memungkinkan minyak mengalir keluar dari daging biji dengan mudah. Selain itu, pemanasan berfungsi mengurangi afinitas minyak pada permukaan biji sehingga pekerjaan pemerasan menjadi lebih efisien. Pemanasan dilakukan di dalam oven dengan suhu 90°C selama satu jam.
- Setelah itu, lakukan pengempaan atau pengepresan untuk mengeluarkan minyak dari dalam daging. Pengempaan juga menghasilkan bungkil kemiri yang masih mengandung minyak sebanyak 10–20 persen. Ada dua cara pengempaan yang bisa digunakan, yaitu pengepresan hidrolik dan pengepresan berulir.
- Minyak yang dihasilkan masih bercampur dengan bungkil, serat, atau kotoran lain sehingga perlu dimurnikan. Proses pemurnian dapat dilakukan dalam beberapa tahapan, yakni degumming, penyabunan, pemucatan, dan deodorisasi.
- Minyak kemiri yang sudah murni harus langsung dikemas dengan pengemasan yang baik. Minyak tidak boleh terpapar cahaya matahari langsung. Jika Anda menggunakan wadah plastik atau gelas, pilihlah wadah berwarna merah, jingga, atau ungu.