Sumber: FB BBPP Kupang
HUT RI: Potret kemeriahan Pegawai BBPP Kupang dalam menyambut 75 tahun kemerdekaan Indonesia dengan perlombaan.
Noelbaki. Perlombaan diadakan di lingkungan kantor BBPP Kupang dengan berbagai perlombaan salah satunya lomba tarian adat tradisional versi modern.
Dalam Sambutan acara pembukaan. ?Kepala BBPP Kupang drh. Bambang Haryanto. MM mengatakan perlombaan tersebut sengaja digelar untuk menyambut perayaan kemerdekaan Indonesia supaya semangat sinergisme diantara pegawai selalu terjaga sehingga bisa memberikan solusi dari segala hal yang terkait dengan kinerja pegawai dalam mensukseskan program kerja Balai di bawah Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian Kementerian Pertanian sekaligus mempererat silutarahmi antar sesama.
Kepala BBPP Kupang pun tampak antusias dan ambil bagian mengikuti perlombaan tersebut. disambut sorakan semangat dari para pegawainya ketika aksi permainan badminton antar bidang.
Dalam perlombaan tersebut juga diikuti ibu - ibu dari Darmawanita BBPP Kupang serta mahasiswa PKL. kegiatan dimulai pada 7 Agustus 2020. sedangkan acara puncaknya pada 14 Agustus 2020 diakhiri dengan lomba tarian adat dengan mendatangkan salah satu juri profesional milik kota kupang. #indonesiamaju #indonesiamerdeka