Mengenal Jenis Pakan Kasar untuk Ternak

Sumber: Pertanianku.com

Salah satu jenis pakan ternak adalah?pakan kasar. Selain itu. ada jenis pakan lainnya yang juga harus diberikan secara seimbang. Jenis pakan ini antara lain pakan penguat atau konsentrat. pakan fermentasi. mineral. vitamin. dan pakan tambahan.

Pakan kasar adalah pakan bervolume besar. Akan tetapi. pakan kasar memiliki unit volume yang rendah. Pakan ini dominan berasal dari hijauan.

Beberapa jenis pakan kasar yang banyak digunakan peternak sebagai pakan hewan adalah rumput. daun leguminosa. dan sisa hasil panen.

Contoh pakan rumput adalah rumput lapangan. rumput tanaman. rumput benggala. dan banyak lagi. Sementara. sisa hasil panen yang bisa dimanfaatkan sebagai pakan ternak adalah jerami padi. jerami kedelai. jerami jagung. dan jerami kacang tanah.

Pakan ternak berupa pakan kasar ini memiliki kandungan utama berupa serat kasar dan protein kasar. Akan tetapi. pakan kasar ini memiliki kandungan energi yang lebih rendah jika dibandingkan dengan pakan lain seperti konsentrat atau pakan fermentasi.

Hijauan berasal dari daun dan rumput berkualitas. Pakan ternak kasar menjadi sumber nutrisi yang baik dengan kandungan protein 20 persen. Jenis pakan ini yang paling kaya protein adalah leguminosa atau kacang-kacangan.

Sementara. pakan kasar jenis sisa hasil pertanian biasanya memiliki kandungan nutrisi yang paling rendah. Jerami hanya memiliki protein kasar sebesar 3?4 persen dari total bahan keringnya.

Walaupun kandungan nutrisinya rendah. hijauan mengandung serat kasar yang sangat dibutuhkan oleh hewan ternak. Serat ini dibutuhkan oleh ruminansia sebagai perangsang rumen. Selain itu. serat juga menentukan kadar lemak pada susu yang diproduksi oleh ternak perah.

Selain pakan kasar. ada pula jenis pakan lain seperti konsentrat. Konsentrat disebut juga sebagai pakan penguat karena mengandung energi dan protein yang tinggi. tetapi memiliki serat kasar yang rendah.

?
?

Dipublikasi Pada : 21-10-2019