PEDULI COVID 19 TAHAP II BBPP KUPANG SALURKAN BATUAN PADA MASYARAKAT TERDAMPAK

By: Drh. Helda

Wabah virus corona kini telah melanda seantero dunia yang mengakibatkan banyaknya aspek kehidupan masyarakat yang terdampak akibat pandemik ini. Dampak signifikan dapat terlihat dari kerugian ekonomi yang dialami oleh masyarakat.

Pemerintah telah banyak melakukan langkah-langkah pencegahan guna memutus mata rantai penyebaran virus corona salah satunya dengan menganjurkan seluruh warga agar menerapkan Social Distancing. disamping itu anjuran untuk tetap menjaga kebersihan diri terus disuarakan. Masyarakat selalu diingatkan agar mencuci tangan yang benar dengan menggunakan sabun maupun hand sainitizer sebelum dan sesudah beraktivitas. melakukan disinfeksi pada permukaan benda yang disentuh serta sedapat mungkin untuk mengindari menyentuh area wajah. Selain tetap menjaga kebersihan tubuh. peningkatan imunitas tubuh dengan asupan makanan bergizi dan suplemen kesehatan tak kalah pentingnya.

Beberapa peraturan yang diberlakukan ini sontak membuat banyak warga yang sebelumnya terbiasa bekerja dan mendapatkan upah harian kini justru terhambat bahkan berkurang drastis sementara pengeluaran semakin meningkat.

Kementrian Pertanian melalui program peduli Covid 19 yang didukung oleh Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPPSDMP) melaksanakan Gerakan Solidaritas KORPRI. yaitu Kementan Peduli Covid 19. Sebagai UPT di bawah lingkup BPPSDMP. Balai Besar Pelatihan Peternakan Kupang melaksanakan Gerakan solidaritas peduli covid 19 (15/5) dengan menyalurkan bantuan sembako kepada masyarakat yang tinggal di sekitar BBPP Kupang dan Tenaga Harian Lepas (THL) BBPP Kupang. Sembako yang diberikan sebanyak 65 paket dimana setiap paket berisi 5 kg beras. Minyak Goreng 1 liter. telur 1 rak. susu kental manis 1 kaleng Gula Pasir 1 Kg dan mi instan 10 bungkus.

Kepala Bagian Umum Muhammad Ukkas. S.Pi. M.Si mengatakan donasi ini berasal dari sumbangan ASN BBPP Kupang untuk peduli Covid 19 agar dapat meringankan beban masyarakat yang terdampak covid 19.

Pada kesempatan tersebut. Ukkas berharap agar seluruh masyarakat harus bahu membahu dalam menghadapi kesulitan hidup saat ini.

?Sudah sepatutnya sebagai umat manusia kita harus saling menolong satu sama lain dan saya mengingatkan agar masyarakat tetap menjalankan pola hidup bersih dan sehat. kiranya kita semua selalu berada dalam lindungan Allah?pungkas ukkas.

Salah satu warga masyarakat yang menerima ?bantuan merasa senang dan sangat berterima kasih kepada BBPP Kupang. Menurutnya bantuan ini sangat bermanfaat bagi masyarakat yang kurang mampu.

Dipublikasi Pada : 16-05-2020