Penyerahan Bantuan Sarpras Kepada P4S KWT Damai

By: Ami Daiman. SH

Dalam upaya peningkatan dan penguatan kelembagaan Pusat Pelatihan Pertanian dan Perdesaan Swadaya(P4S). Balai Besar Pelatihan Peternakan (BBPP) Kupang memberikan Pembinaan dan Penyerahan bantuan sarana prasarana pelatihan kepada P4S yang berada di Provinsi NTT.

Pada tanggal 30 Juli 2019 BBPP Kupang melakukan Kegiatan Pembinaan kepada P4S di Kabupaten Kupang Kegiatan pembinaan dan penyerahan bantuan ini dihadiri oleh Kepala Bidang Program dan Evaluasi Dedih Zaenudin. S.Sos. MM selaku Plh. Kepala BBPP Kupang. Kepala Subbagian Kepegawaian dan Rumah tangga Sitti Aminah Daiman. SH. dan ?Widyaiswara Madya Ir. Fransiskus Mbapa. ?Tim BBPP Kupang dan P4S Undangan Lainnya yaitu. P4S Tungbers. P4S Kebun Semangat. P4S Maju Bersama. P4S Tunmoni. ?Kegiatan pembinaan dilakukan di Aula Serba Guna milik P4S Damai yang berlokasi di Desa Noelbaki. Kabupaten Kupang.

Materi pembinaan P4S disampaikan oleh Ir. Fransiskus Mbapa. M.Si selaku Widyaiswara Ahli Madya BBPP Kupang. Dalam penyampaiannya Frans menjelaskan bahwa keberadaan P4S hendaknya memiliki manfaat ?bagi masyarakat yang berada disekitarnya. Oleh karena itu setiap lembaga P4S harus dapat menunjukkan keberadaannya kepada masyarakat. Selain itu Frans menjelaskan ketua P4S memiliki peranan yang sangat penting dalam mengenalkan kelembagaan P4S kepada masyarakat. Ketua P4S harus mampu mempengaruhi anggota anggota P4S sendiri untuk selalu berkarya. memberikan contoh bagi masyarakat. serta mampu menjalin kerja sama dengan mitra P4S. Frans juga menambahkan. ketua P4S diharapkan mampu menjadi teladan bagi anggotanya. teladan dalam hal berkpikir. teladan dalam hal berkata dan teladan dalam hal perbuatan agar P4S yang dipimpin dapat berkembang dengan baik

Pusat Pelatihan Pertanian dan Perdesaan Swadaya(P4S) yang telah terdata dan teridentifikasi sebanyak 72 P4S dan tahun 2019 terdapat 12 P4S yang mendapat Bantuan Sarana dan Prasarana yang mendukung Pelatihan di P4S.

Salah satu P4S di kabupaten Kupang ?yaitu P4S KWT damai mendapat bantuan Sapras senilai Rp.10.000.000 rupiah dalam bentuk barang yaitu Kursi. Papan White Board. Infocus. dan Printer.

Penyerahan bantuan diserahkan langsung oleh Sitti Aminah Daiman. SH selaku Penangggup Jawab Kegiatan bantuan sapras. Dedih Zaenuddin selaku Plh. Kepala Balai dan Juga Ir. Frans Mbapa selaku Widyaiswara Madya BBPP Kupang.

Bantuan sarpras pelatihan yang diserahkan berdasarkan kebutuhan sarana dan prasarana yang dibutuhkan masing-masing P4S melalui proposal yang telah dibuat dan diserahkan ke Bagian Program BBPP Kupang.

Dengan Pemberian Bantuan kepada P4S damai BBPP Kupang berharap bantuan ini dapat meningkatkan kinerja dan pengembangan kelembagaan P4S Damai selanjutnya.

Dipublikasi Pada : 30-07-2019