Perkuat Komitmen Mutu, UPT Kementan Raih Resertifikasi ISO 9001:2015

By : Legowo Budi Raharjo

Balai Besar Pelatihan Pertanian (BBPP) Kupang telah sukses melaksanakan audit eksternal sebagai bagian dari proses resertifikasi ISO 9001:2015. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan bahwa sistem manajemen mutu yang diterapkan di BBPP Kupang memenuhi standar internasional dan terus berfungsi secara efektif. Kegiatan tersebut berlangsung selama dua hari, dimulai dari tanggal 30 s/d 31 Oktober 2024.
Sertifikasi ISO 9001:2015 ini menjadi sangat penting karena merupakan quality assurance dalam jaminan mutu pelayanan yang diberikan kepada masyarakat.
Dalam berbagai kesempatan, Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman menyampaikan bahwa Sumber Daya Manusia (SDM) menjadi tulang punggung penggerak pembangunan pertanian. Karenanya sudah seharusnya SDM pertanian memiliki kualitas yang mumpuni.
“Empat kunci yang perlu dipegang teguh agar SDM kita menjadi mumpuni, diantaranya ialah bekerja yang terbaik, fokus, cepat, dan berorientasi hasil”, sebut Mentan.
Sementara, Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian, Idha Widhi Arsanti menyampaikan, SDM memegang perang yang sangat penting dalam perkembangan pertanian, karena menjadi faktor utama dalam peningkatan produktivitas dan ketahanan pangan dan pengembangan SDM merupakan kunci untuk menghadapi tantangan pertanian.
“Dengan adanya SDM yang unggul maka bisa menciptakan sebuah sinergitas mewujudkan lingkungan birokrasi yang sehat tentunya didukung pula oleh sistem pemerintahan yang baik,” jelas Santi.

Kepala BBPP Kupang, Indra Zakariya Rayusman menyampaikan bahwa proses resertifikasi ini tidak hanya bertujuan untuk memenuhi syarat administrasi, tetapi juga untuk mengidentifikasi area perbaikan dan inovasi dalam sistem manajemen mutu.
“Kegiatan audit eksternal dan resertifikasi ini merupakan langkah penting bagi kami untuk memastikan bahwa kami selalu berada di jalur perbaikan berkelanjutan. Dengan mempertahankan sertifikasi ISO 9001:2015, kami menunjukkan komitmen kami terhadap kualitas layanan dan kepuasan pelanggan”, ujar Indra.
Audit eksternal dilakukan oleh auditor dari PT. United Registrar Systems (URS) yaitu Badan Sertifikasi Internasional yang berkantor pusat di Inggris dan telah terakreditasi oleh UKAS (United Kingdom Accreditation Service). Dalam proses ini, auditor melakukan wawancara, pemeriksaan dokumen, serta observasi langsung di lapangan untuk menilai kepatuhan terhadap standar ISO 9001:2015.
Dalam Kesempatan tersebut Lead Auditor, Prahtiza Wiena, saat closing meeting menyampaikan hasil audit eksternal yang dilakukan di semua subyek audit.

“Tidak ada temuan baik minor ataupun mayor, hanya saran perbaikan untuk kemajuan kedepannya” tuturnya Wiena.Wiena melanjutkan, “Ada observasi positif yang kami lihat yaitu adanya komitmen serta visi dan misi yang baik dari pimpinan dan personil BBPP Kupang dalam implementasi sistem manajemen mutu ISO 9001:2015”. Dengan ini kami merekomendasikan bahwa BBPP Kupang mampu mempertahankan sertifikat ISO 9001:2015,” ungkapnya saat memberikan closing statement.
Dengan selesainya audit eksternal ini, BBPP Kupang berharap dapat melanjutkan kontribusinya dalam pengembangan pertanian khususnya peternakan di Provinsi Nusa Tenggara Timur, serta memperkuat kepercayaan publik terhadap kinerja institusi.

Dipublikasi Pada : 01-11-2024